DUE DATE LAHIRAN UDAH DEKET? INI YANG MOMS BISA SIAPKAN!
Menjelang kelahiran buah hati yang udah ditunggu-tunggu sekian lama pasti bikin nggak sabar ya moms. Nggak Cuma deg-degan soal prosesnya, namanya perempuan pasti mikirnya banyak, termasuk persiapan habis ngelahirinnya. Ini nih beberapa hal penting yang bisa moms siapkan sebelum due date datang, biar nggak panik pas mau lahiran dan nggak bingung sepulang dari rumah sakitnya.
1
HOSPITAL BAG
Most of mom-to-be udah aware kayaknya ya buat nyiapin hospital bag. Buat yang belum, baiknya dari usia kandungan 8 bulan udah bisa nih disiapin untuk jaga-jaga. Karena meski bisa diperkirakan kelahirannya, tetep aja ya, kelahiran bisa terjadi kapan aja.
Apa aja sih yang perlu masuk ke hospital bag ini?
- 6 pasang baju bayi (terutama buat moms yang nggak pengen bayinya pake baju rumah sakit ketika dilahirkan nanti)
- Handuk bayi dan waslap
- Newborn diapers
- Selimut bayi dan bedong (kalau mau pake bedong ya moms)
- Baju tangan panjang, celana, topi dan selimut untuk bayi ketika keluar rumah sakit
- Minyak telon
- 4 pasang baju moms yang berkancing depan atau busui friendly
- Handuk + alat mandi moms
- Pembalut nifas
- Cemilan kesukaan moms (buat pas menjelang kelahiran atau pas setelahnya to built your good mood)
- Surat-surat pendukung kelahiran seperti fotokopi KTP suami dan istri, fotokopi buku nikah, fotokopi KK dan tentunya kalau moms memakai BPJS, siapkan juga fotokopi kartu BPJS mom dan suami plus surat pengantarnya.
Masukkan kesemuanya di satu tas dan letakkan di dekat pintu keluar atau di dalam mobil (kalau mobil tidak keluar setiap hari) ya moms. Agar saat dibutuhkan bisa langsung dibawa.
2
2
BABY STUFF
Pastikan kamar sudah ramah bayi di usia kandungan ke 8 bulan. Agar saat due date tiba, moms tidak lagi bingung atau kelabakan menatanya.
Apa saja kategori kamar ramah bayi?
- Ada ruang untuk tidur bayi (bisa berupa baby crib, atau kasur yang memang sudah dikondisikan untuk tidur bayi)
- Ada lemari baju khusus untuk bayi, meski kecil pun tak masalah, dan letaknya mudah dijangkau oleh moms. Pastikan juga semua baju dan kebutuhan bayi sudah tertata rapi di dalamnya saat kandungan moms menginjak 8 bulan ya. Termasuk juga jika moms memutuskan untuk menyetok ASIP, jangan lupa nih untuk siapkan pompa ASI dan peralatannya seperti botol ASI, alat pembersih dan tentunya kantung dan botol ASIP beku.
- Buat simulasi mengganti popok dan memandikan bayi. Di mana moms akan memandikan bayi? Dan usahakan posisi bak mandi bayi tidak di bawah/ di lantai, karena biasanya setelah melahirkan, kita akan sulit berjongkok (terutama untuk yang melahirkan dengan proses sesar ya moms). Siapkan meja yang tidak mudah oleng untuk tempat bak mandi anak nanti akan lebih baik lagi. Penting nih buat moms yang tidak memiliki nanny atau tidak tinggal bersama orang tua ketika selepas melahirkan nanti. Ajak dads untuk melakukan simulasinya juga ya moms agar nanti bisa membantu dan saling bekerja sama.
- Bersihkan AC atau kipas angin. Sedot tungau kasur dan sofa. Bersihkan atas lemari. Dan pel hingga ke bawah kasur agar sirkulasi udara di dalam kamar lebih baik untuk bayi kita nanti.
3
FROZEN MEALS
Ini super penting, terutama buat moms yang tinggal mandiri tanpa nanny, ART atau orangtua nih (walaupun boleh juga kok diterapkan buat siapa saja hehe). Biasanya setelah melahirkan itu kita butuh waktu (minimal seminggu) untuk memulihkan diri (sekaligus beradaptasi mengurus anggota keluarga baru kita ini. Nah kan kalau beli terus agak tekor ya, jadi aku sih tipsnya begini. Siapkan makanan lauk frozen yang tinggal kita panaskan nantinya. Menu apa aja yang bisa dibuat frozen dan dibekukan selama kurleb sebulan? Bisa klik MEMBUAT STOK MAKANAN SETELAH MELAHIRKAN dan nanti aku bakal bikin satu artikel lagi untuk detail pilihan dan resepnya ya moms. Siapkan satu dua hari untuk khusus menyiapkan ini ya moms.
4
MENTAL MOMS DAN DADS
Termasuk KOMITMEN berdua untuk hari-hari setelah kelahiran nanti ya moms. Penting sekali ini dibicarakan SECARA JELAS agar nanti moms dan dads tidak kaget atau merasa sendirian mengurus si kecil. Gimanapun, mental ini penting banget buat menjaga stabilitas emosi moms dan dads as new parents (meski udah anak kedua ketiga tetep bakal berasa jadi new parents lagi lho moms hehe).
Apa aja yang perlu dibicarakan?
- Soal MENGASIHI dan peran dads nanti. Ajak suami untuk memahami tentang ASI dan kebaikannya bagi anak kita. Lalu pelajari bersama cara MENGASIHI untuk pertama kalinya, bagaimana prosesnya, apa yang dibutuhkan agar ASI moms lancar dan segala kebutuhannya. IYA MOMS, suami kita wajib tahu lho. Agar nanti bisa membantu dan menyupport kita saat MENGASIHI.
- Pembagian tugas dalam mengurus bayi. Libatkan dads dalam mengurus newborn kita. Terutama di hari-hari pertama setelah kita melahirkan, pastinya kita masih butuh pemulihan yang luar biasa. Maka keberadaan dads yang siaga untuk mengurus bayi juga penting.
- Kapan harus mengurus AKTE KELAHIRAN, pembaharuan KK dan KIA bayi kita. Agar kita tidak lupa nantinya.
- Untuk yang muslim, mungkin bisa juga udah dibicarakan sebelum kelahiran nih soal aqiqah, budgeting dan pelaksanaannya.
So far itu sih yang paling penting disiapkan menjelang due date moms. Untuk moms yang sudah hampir melahirkan, selalu konsultasikan dengan dokter kandungan moms, juga bisa selalu ngobrol dengan doula (jika moms menginginkannya), banyak meminta kemudahan dari Tuhan, dan tentunya, saling support dengan suami dan orangtua agar semua berjalan lancar. Semangat ya moms! Semoga semua dilancarkan dan dimudahkan!
Photo source: stocksnap
Posting Komentar untuk "DUE DATE LAHIRAN UDAH DEKET? INI YANG MOMS BISA SIAPKAN!"